[ADS] Top Ads

Tips Memilih Cream Cheese Berkualitas Sesuai Kebutuhan


Keju merupakan salah satu bahan makanan yang terbuat dari olahan susu yang difermentasikan dalam jangka waktu tertentu. Inilah yang membuatnya cita rasanya menjadi gurih dengan aroma yang lebih kuat dan khas. Seringkali, keju dipergunakan untuk berbagai bahan makanan supaya menambah cita rasa makanan dan membuatnya semakin lezat dan nikmat.

Di dunia ini ada banyak sekali jenis makanan yang bisa dikombinasikan dengan bahan keju, baik sebagai bahan utamanya maupun sebagai pelengkap. Untuk jenisnya, keju sangatlah beragam. Salah satu jenisnya adalah cream cheese atau yang dikenal juga sebagai keju muda.

Varian keju yang satu ini memang mudah sekali dijumpai di pasaran, ia memiliki aroma dan rasa yang tidak begitu kuat, sehingga banyak yang menyukainya. Namun jangan salah karena ternyata kandungan gizi yang ada di dalam keju tersebut sebenarnya juga tidak kalah tinggi dibandingkan keju-keju yang lainnya. Berikut ini diantaranya tips bagi Anda yang ingin membeli cream cheese tersebut agar tidak salah pilih, yaitu:

Memilih Ukuran Sesuai Kebutuhan

Pilihlah ukuran yang sesuai dengan kebutuhan, istilah lainnya adalah pemilihan bobot keju tersebut memang tidak boleh sembarangan, usahakan yang sekali pakai langsung habis. Mengapa? Ya, meskipun keju yang masih tersisa bisa kita simpan di freezer, namun hal itu malah akan mengurangi cita rasa dan kualitas keju itu sendiri.

Perhatikan Merk

Umumnya, keju yang enak memang dikeluarkan oleh merk yang berkualitas juga. Keju yang berkualitas tidak melulu hanya dimiliki oleh produk impor atau brand luar karena sudah ada banyak sekali merk/brand keju berkualitas yang asli dari Indonesia.

Sesuaikan dengan Budget

Pertimbangan penting lainnya dalam membeli keju adalah memilih yang sesuai dengan kondisi keuangan atau budget yang dimiliki. Karena berbeda pilihan produk, harga yang ditawarkan juga berbeda. Perbedaan harga ini umumnya menyesuaikan dengan bobot dan juga merk yang mengeluarkannya sendiri.

Untuk kalian yang ingin mencari berbagai jenis keju, kita bisa menemukan berbagai macam produk cheese cream hanya di Tokowahab. Selain itu, kita juga bisa mendapatkan berbagai produk keju edam yang berkualitas hanya di Tokowahab. Berbagai produk olahan keju sangat beragam dijual di Tokowahab mulai dari yang murah sampai dengan yang paling mahal semua lengkap.

Selain pilihan yang lengkap, sering kali ada penawaran terbaik untuk pembelian bahan baku kue dengan harga promo atau disertai potongan harga khusus.

4 komentar

  1. saya baru tau kalau disimpan di freezer dapat mengulangi cita rasa, dalam artian pengen disimpan biar dimakan dilain waktu, ternyata ga direkomendasikan ya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya, lebih baik sekali beli langsung dipakai semua.

      Hapus
  2. Kebetulah nih, lagi makan pisang keju 😄

    BalasHapus

Posting Komentar

[ADS] Bottom Ads

Copyright © 2023

Adittp.com ~ Berisi Kegabutan