[ADS] Top Ads

Tips Jadi Penulis Yang Hebat



Menjadi penulis merupakan sebuah impian bagi beberapa orang. Apa kamu salah satunya yang bercita-cita sebagai penulis? Kalau iya, kali ini saya akan beritahukan cara menjadi penulis yang hebat.
Lho, blog ini saja masih berantakan, tulisan masih ambrul-adul kok sudah berani-beraninya bikin postingan tentang cara menjadi penulis hebat? Eits! Baca saja sampai selesai ya.

Saya merupakan seseorang yang benar-benar biasa saja. Tidak punya bakat menulis sedikit pun. Dan seperti yang terlihat, blog saya ini masih kacau-balau. Tulisan masih belum layak untuk dibaca. Yang pasti, menjadi menulis hebat bukanlah perkara mudah yang bisa dilakukan dalam kurun waktu yang singkat. Menjadi penulis tidak bisa disamakan dengan masak mie instan. Menulis itu mudah, tapi untuk menulis dengan hasil yang baik dan mampu menghipnotis pembacanya tidaklah mudah.

Semua penulis hebat pasti membangun karirnya dari awal. Seperti yang petugas SPBU katakan, 'dimulai dari nol ya, Pak'. Saya yakin semua penulis di luar sana mengalami masa-masa yang sulit pada awalnya. Namun karena kegigihan mereka, sekarang mereka menjadi penulis yang hebat.
Seperti J.K Rowling misalnya. Ia pernah ditolak 10 kali oleh penerbit terkenal. Sepuluh lho! bukan sekali dua kali. Ia pantang menyerah, sampai akhirnya berhasil dengan karya-karyanya. Sudah tahu kan kalau novel Harry Potter series ini adalah buah karyanya yang sukses besar. Harry Potter series bahkan sampai difilm-kan dan tentunya sukses besar juga.

Atau Stephen King? Meskipun usianya sudah tidak muda lagi, ia merupakan penulis yang sangat hebat. Pak Stephen King ini adalah spesialis penulis novel horror. Lewat tulisan beliau, ia mampu memberikan efek kengerian di setiap novel yang ia tulis.

Itu tadi hanya sedikit contoh penulis hebat di luar negeri. Indonesia juga punya banyak penulis hebat, salah satunya adalah Andrea Hirata. Tidak perlu saya jelaskan semua pasti sudah tahu karyanya. Iya, betul betul betul. Laskar Pelangi adalah salah satu karyanya yang paling fenomenal. Tak hanya dibuat film, novel ini bahkan sudah diterjemahkan ke dalam 21 bahasa. Keren banget kan karyanya?

Ada juga Dewi Lestari yang sudah aktif menulis sejak lama. Ada banyak karya-karyanya yang bisa kamu beli di toko buku. Salah satunya adalah Supernova Satu, novel ini begitu meledak di pasaran. Ia juga pernah menjadi nominasi di Katulistiwa Literary Award (KLA).
Mereka berempat tadi, dan penulis hebat seluruh dunia lainnya juga awalnya belajar. Tidak langsung menjadi penulis profesional. Pernah ditolak oleh penerbit itu wajar.

Jujur saja, buat kamu yang pernah menulis, entah itu menulis artikel di blog, cerpen, novel, atau karya lainnya. Pasti pernah mengalami masa dimana ingin menyerah. Bingung saat tidak ada bahan untuk ditulis. Merasa down ketika ditolak penerbit, atau merasa frustasi saat blog belum banyak pengunjung. Bahkan merasa ingin menyerah karena jadi penulis itu tidaklah mudah. Itu semua adalah godaan. Rasa jenuh, bosan, bingung, kecewa adalah penghasut yang mencoba menghalangi kamu untuk menjadi penulis yang hebat. Jangan sampai kalah oleh rasa itu, jangan menyerah.

Nah, sesuai yang kamu baca di judul postingan ini, tips menjadi penulis yang hebat adalah dengan terus belajar, banyak membaca karena itu akan menambah perbendaharaan kata, diksi. Selain itu membaca membuat kita bertambah ilmu. Lalu, setelah banyak membaca jangan lupa untuk tidak berhenti menulis. Sebagai seorang yang ingin menjadi penulis, kita harus terus menulis. Perlahan, kita akan terbiasa menulis dan bisa memilih kata untuk disatukan menjadi kalimat yang nyaman untuk dibaca.
Semua itu butuh waktu dan semua tidak instan. Jadi, jangan pernah menyerah. Ini semua adalah proses.

Demikian tadi tips untuk menjadi penulis yang hebat. Saya sendiri adalah blogger baru yang tidak punya latar belakang menulis. Saya juga masih belajar supaya bisa menyajikan tulisan yang baik untuk dibaca. Artikel ini bukan untuk menggurui, karena artikel ini bukan untuk menggurui. Semua yang saya tulis juga untuk motivasi diri saya sendiri. Intinya, terus belajar, jangan menyerah. Jangan sampai berhenti membaca dan menulis.

Sekian terimakasih, salam hangat.

2 komentar

  1. Semua manusia bisa menjadi penulis hebat. Kehadiran blog telah mensupport bakat menulis manusia. Jangan sia-siakan kesempatan ini, selagi internet masih bisa diakses.

    BalasHapus

Posting Komentar

[ADS] Bottom Ads

Copyright © 2023

Adittp.com ~ Berisi Kegabutan