[ADS] Top Ads

Orang Sukses Pantang Mengatakan 7 Kalimat Ini




Semua orang pasti ingin sukses. Sukses tidak selalu diukur dengan tingkat kekayaan tapi juga banyak hal seperti pencapaian, karir, cita-cita, hobi, dan aspek kehidupan lain. 

Untuk mencapai kesuksesan, diperlukan pribadi yang selalu punya pikiran positif dalam menjalani kehidupan. Berikut adalah 7 kalimat yang pantang dikatakan oleh orang sukses. 

1. Itu tidak adil


Menjalani persoalan hidup terkadang ada beberapa hal yang dianggap tidak adil. Ketika manusia mencari sebuah solusi terbaik, hal yang pertama kali terpikirkan adalah 'Apa keuntungan yang ku dapat?'. 

Dalam kehidupan, kita akan belajar bagaimana menerima ketidakadilan itu. Daripada mengatakan 'itu tidak adil' dan hanya pasrah, lebih baik tanyakan pada diri sendiri bagaimana kita bisa mengubah semua itu. 

2. Tidak mungkin


Orang sukses tidak akan berkata 'tidak mungkin'. Mereka akan terus mencoba dan mencoba. Melihat apa yang ada dihadapannya adalah sebuah tantangan yang seru. Mereka tidak akan pesimis dan berhenti mencoba. Bagaimana kita tahu sesuatu tanpa mencobanya terlebih dahulu? Tidak ada yang tidak mungkin di dunia ini. Orang sukses akan berpikir bagaimana cara untuk memecahkan semua tantangan itu. 

3. Seharusnya aku bisa lebih baik


Lupakanlah kegagalan di masa lampau. Dalam cinta, karir, atau apapun itu. Jangan pernah menyesali hal-hal yang sudah terjadi. Biarkan semua itu berlalu, jadikan sebagai pelajaran untuk kedepan. Rasa sesal hanya akan menghambat dirimu untuk maju, saatnya move on dan jadi pribadi baru. 

4. Itu bukan pekerjaan saya


Sukses tidak hanya ukuran untuk individu saja, namun jika dalam tim. Ketika di dunia kerja, kita membutuhkan kerjasama yang bagus. Orang sukses tidak pernah mengatakan 'itu bukan bagian pekerjaan saya', mereka akan menunjukan kontribusinya untuk tim supaya sukses bersama. Jika kamu bisa sukses dalam tim, otomatis kamu juga sukses secara pribadi juga. Jadi lakukan yang terbaik dalam segala hal. 

5. Aku tak tidak punya pilihan


Orang yang mengatakan itu adalah orang yang tidak bisa mengendalikan situasi yang sedang dihadapi. Orang sukses tahu kemana ia akan menentukan langkah selanjutnya dan selalu memikirkan rencana cadangan. Mereka memikirkan segala kemungkinan yang ada. Mulai dari sekarang, pikirkan kemana kamu akan melangkah dan pastikan selalu punya pilihan. 

6. Aku tidak tahu


Orang sukses jarang sekali mengatakan 'aku tidak tahu'. Mengatakan hal itu sama saja menandakan kita menyerah dan tidak mau belajar. Jika seseorang menanyakan sesuatu yang tidak kamu tahu, jawab saja kalau kamu memang tidak tahu, lalu pastikan kamu akan mencari tahu. 

7. Dia bodoh


Orang sukses pantang merendahkan orang lain. Dia juga tahu menghakimi seseorang bodoh bisa membuat mentalnya 'down'. Perkataan adalah cerminan dari diri sendiri. Jika kamu ingin sukses, rubahlah sesuatu yabg negatif menjadi positif.

Itulah 7 perkataan yang pantang dikatakan orang sukses. Jadi kalau mau sukses, hiduplah dengan optimis dan hilangkan semua hal-hal negatif. Lakukan saja yang terbaik. 

Posting Komentar

[ADS] Bottom Ads

Copyright © 2023

Adittp.com ~ Berisi Kegabutan